Sejarah Bahasa Jepang - Bincangna - Media Edukasi Universal

Breaking

Tuesday 6 November 2018

Sejarah Bahasa Jepang


Sejarah Bahasa Jepang - Bahasa Jepang merupakan bahasa resmi di Jepang dan jumlah penutur 127 juta jiwa.Bahasa Jepang juga digunakan oleh sejumlah penduduk negara yang pernah ditaklukkannya seperti Korea dan Republik Tiongkok.

Bahasa Jepang juga dapat didengarkan di Amerika Serikat (California dan Hawaii) dan Brasil akibat emigrasi orang Jepang ke sana. Namun keturunan mereka yang disebut nisei (generasi kedua), tidak lagi fasih dalam bahasa tersebut.

Bahasa Jepang terbagi kepada dua bentuk yaitu Hyoujungo , pertuturan standar, dan Kyoutsugo, pertuturan umum. Hyoujungo adalah bentuk yang diajarkan di sekolah dan digunakan di televisi dan segala perhubungan resmi.

Sejarah Tulisan Jepang

Di awal abad ke-3 masehi, dua orang utusan dari Baekje yang bernama Achiki dan Wani datang ke Kerajaan Jepang dan konon mengajarkan huruf Tionghoa bagi putra kaisar.

Hal tersebut dianggap sebagai awal sejarah tulisan jepang meskipun sebenarnya orang Jepang telah mengenal huruf Tionghoa sejak abad ke-1 Masehi.

Dokumen tertua berisi tulisan jepang ditulis oleh keturunan dari Tiongkok yang bekerja di istana sebagai juru tulis. Mereka menuliskan bahasa Jepang kuno yang disebut dengan yamato kotoba dalam bahasa Tionghoa.

Selain itu, mereka juga menuliskan berbagai kejadian dan peristiwa penting di Jepang. Pada zaman pra-sejarah bahasa Jepang, di sana tidak mengenal tulisan yang dikenal seperti saat ini, yakni tulisan yang dikenal rumit dengan huruf kanjinya.

Sebelum huruf kanji dikenal orang Jepang, bahasa Jepang berkembang tanpa bentuk tertulis. Kemudian informasi itu ditulis oleh utusan kerajaan yang berasal dari Tiongkok, ditulis dan dilapalkan menurut cara bahasa Tionghoa.

Tulisan Jepang terbagi kepada tiga:

Aksara Kanji (かんじ / 漢字) 
Aksara Hiragana (ひらがな / 平仮名) 
Aksara Katakana (カタカナ / 片仮名)

Kedua aksara terakhir ini biasa disebut kana dan keduanya terpengaruhi fonetik Bahasa Sanskerta. Hal ini masih bisa dilihat dalam urutan aksara Kana. Selain itu, ada pula sistem alihaksara yang disebut romaji.

Bahasa Jepang yang kita kenal sekarang ini, ditulis dengan menggunakan kombinasi aksara Kanji, Hiragana, dan Katakana. Kanji dipakai untuk menyatakan arti dasar dari kata (baik berupa kata benda, kata kerja, kata sifat, atau kata sandang). Hiragana ditulis sesudah kanji untuk mengubah arti dasar dari kata tersebut, dan menyesuaikannya dengan peraturan tata bahasa Jepang.

Referensi:
https://bacaterus.com/tulisan-dan-huruf-jepang/
sejarah bahasa jepang sejarah bahasa jepang di indonesia sejarah bahasa jepang pdf sejarah bahasa jepangnya sejarah dalam bahasa jepang sejarah menurut bahasa jepang sejarah perkembangan bahasa jepang makalah sejarah bahasa jepang arti sejarah dalam bahasa jepang sejarah jepang dalam bahasa inggris sejarah lobang jepang dalam bahasa inggris sejarah goa jepang dalam bahasa inggris istilah sejarah dalam bahasa jepang kata sejarah dalam bahasa jepang bahasa jepang nya sejarah bahasa jepang pelajaran sejarah pengertian sejarah menurut bahasa jepang

No comments:

Post a Comment